Selasa, 21 Mei 2013

Perjuangan Tasbih dan Salib yang ingin bersatu....



                                                            KAMI BERBEDA AGAMA



                                          



 Bukankah Cinta tidak mempersalahkan perbedaan,tapi menerima segala perbedaan…Dia datang di hidupku dengan segala kenyamanan yang sudah aku rasakan ,namun perbedaan membuatku ragu ….
        Kita sama-sama mengenal Tuhan walaupun memanggil-Nya dengan panggilan yang berbeda dan kita saling mendoakan meski diucapkan dalam bahasa yang berbeda …..Salahkah jika yang menyebut “Puji Tuhan”  dan yang menyebut  “Alhamdulilah” memiliki perasaan yang disebut cinta……
Kita merasa seperti penjahat kecil , yang akan terus disalahkan jika kita melanjutkan hubuungan ini…bukankah Tuhan yang mempertemukan kita untuk saling mengenal dan mencintai dan Tuhan lah yang telah merencanakan semua ini tapi mengapa cinta ini terlarang…
        Cinta itu tidak mengenal perbedaan tapi manusia lah yang membedaakan, halangan kita hanya perbedaan tapi untuk saling mencintai kita masih bisa meskipun banyak yang menentang hubungan kita, kita akan terus bertahan tapi entah sampai kapan..
Jika perbedaan ini membuat kisah cinta kita sulit, biarkan cinta kita berjuang untuk mempermudahkanya..
        “Aku pernah menabur debu di tepian sungai itu…jika aku menemukan kembali taburan debu itu ,maka aku akan berhenti mencintainya” begitulah ucapku kepada setiap orang yang berbisik kepadamu untuk meninggalkan aku cinta yang berbeda ini…
“walau maha satu kita berbeda apa semua yang kita minta akan di dengar????”  kadang ku lelah dan berucap seakan akan aku akan menyerah …dan sebaliknya kadang dia berkata “Kita dibatasi dinding besar yang sulit kita tembuss???apakah kebersamaan kita akan menjadi akhir yang bahagia???”
Lalu aku menguatkanya dan berkata “Bahagia itu sederhana bahagia itu asal kita bisa tersenyumm”
Perbedaan ini bukan berarti tanda agar kita saling menjauh, aku cinta kamu meski kita berbeda hiraukan mereka yang menentang kita dan terus mencoba memisahkan kita…

BE STRONG  THEY DON’T KNOW ABOUT US   :)
       
Tuhan , lihatlah kami yang harus menerima cercaan karena kami berbeda..
Ucapku lirih bersujud di altar Tuhan ….
Mungkin santapan kita sehari hari berbeda namun bukankah hati kita tetap sama…
Sayang,
Aku hanya ingin membuatmu tersenyum meskipun aku harus menangis, aku hanya ingin membuatmu bahagia meskipun aku harus jatuh dan terlunta mendengar cercaan demi cercaan tentang iman kita yang berbeda…
        Tak semua pohon bisa bertahan tanpa air, tapi KAKTUS bisa…
Tak semua orang mampu bertahan sedalam ini  karena iman yang berbeda,namun aku yakin cinta kita mampu…karena cinta sejati tak datang begitu saja ,, Banyak proses yang harus dilalui bersama,baik itu derita,tangisan dan senyuman kecil bersama ….


Tidak ada komentar:

Posting Komentar